Curses Conspiracy

Curses Conspiracy adalah sebuah fenomena seni dan budaya yang tidak dapat kita tolak keberadaannya di era digital ini. Kelompok seni ini sudah malang melintang di belantara digital yang penuh dengan kemunafikan dan kepalsuan sejak tahun 2016 yang tercatat.

Muncul ke permukaan seolah-olah mengejek pelaku seni tanpa mengurangi rasa hormat kepada mereka. Hampir seluruh karyanya selalu berbicara tentang sosial, politik, budaya dan memaksa para penikmat karya untuk merenung lebih dalam dan lebih dalam lagi.

Karya-karya Curses Conspiracy yang diunggah ke media sosial pun terasa relate sekali dengan keadaan maupun fenomena yang tengah terjadi di masyarakat.

Dengan gaya grafis yang memikat dan juga sederhana, setiap karya mampu berbicara dengan sendirinya. Lot Fante adalah signature yang dapat ditemui di setiap karya.

Sosok seniman muda Jogja yang sangat misterius sebagaimana halnya Banksy. Namun, kepribadian dari sosok ini dapat dengan mudah kita telusuri melalui karya-karyanya di Curses Conspiracy.

KARYA CURSES CONSPIRACY


Karya Curses Conspiracy berjudul: Di Balik Karpet Demokrasi


karya Curses Conspiracy: Undang-undang Milik Siapa?

karya Curses Conspiracy: Gadis Garis Depan

karya Lot Fante (Curses Conspirasy): MAYDAY

karya Curses Conspiracy: KAUM BERDASI

Post a Comment

0 Comments